Tips Fotografi dan Videografi Dengan Smartphone Android



Tips Fotografi dan Videografi Dengan Smartphone Android
The image is Pixabay property

Smartphone android diciptakan untuk membantu kehidupan anda dalam beberapa aspek, namun yang paling utama yaitu sebagai alat komunikasi. Walau begitu kamera yang ada pada depan dan belakang smartphone android kerap digunakan sebagai memanjakan fotografer dan videografer.

Kamera smartphone android dapat anda manfaatkan sebagai kamera pengganti DSLR, handycam, dan camera recorder lainnya. Kamera smartphone android dapat anda gunakan sebagai alat untuk mengabadikan momen-momen yang terjadi dengan membidik foto maupun mengambil video.

Tidak jauh berbeda dengan fotografi dan videografi yang dilakukan dengan kamera DSLR dan kamera rekorder, foto dan video grafi dengan smartphone android memiliki banyak trik dan tips yang bisa anda gunakan agar hasil dari karya anda lebih optimal.

Ada beberapa trik yang bisa anda lakukan agar hasil dari foto dan video dari kamera ponsel android anda lebih maksimal, yaitu :

1. Menggunakan smartphone dengan resolusi kamera tinggi

Resolusi dari kamera smartphone android anda sangat menentukan hasil dari foto maupun video yang akan anda peroleh, semakin bagus kualitas dari kamera anda maka akan bagus dan berkualitas pula hasilnya. Maka dari itu anda harus menggunakan kamera smartphone berkualitas. Sekarang ini banyak pengembang smartphone android yang memberikan fitur kamera dengan kualitas tinggi yang bisa anda manfaatkan untuk hobi fotografi dan videografi.

2. Menggunakan aplikasi pendukung

Ada banyak sekali aplikasi pendukung yang bisa anda gunakan untuk mendukung hobi foto dan video grafi anda. Aplikasi tersebut bisa membantu anda pada saat merekam video maupun mengambil foto dan juga sebagai aplikasi editing setelah anda mengambil foto dan video. Mungkin aplikasi yang anda butuhkan adalah aplikasi kamera DSLR untuk android (kamera zoom FX,VSCO cam, Instagram, dan lain lain) dan anda juga perlu aplikasi perekam video terbaik android (Snap kamera HDR, HD Ultra kamera dan kamera MX).

3. Menggunakan alat pendukung

Seperti fotografi pada umumnya, fotografi dengan smartphone android juga memerlukan beberapa peralatan yang bisa anda gunakan untuk mendukung videografi anda. Ada peralatan wajib yang harus anda miliki seperti : tripod, monopod, tongsis, lensa external, lensa external.

Tripod / monopod
Tripod maupun monopod dapat anda gunakan sebagai penyangga smartphone anda saat anda melakukan pengambilan gambar maupun video. Tripod juga menjadi cara terbaik agar hasil video tidak goyang. jadi jika anda kerap mendapatkan hasil gambar video yang bergoyang anda bisa mencoba menggunakan tripod khusus ponsel android.

Selain tripod monopod juga dapat anda gunakan untuk membantu anda dalam menjalani hobi fotografi anda, tripod sering juga disebut tongsis. Tongsis bisa anda gunakan untuk mengambil foto dan video dari atas anda. Sangat cocok untuk membuat vlog maupun hanya untuk narsis bersama.

Lensa eksternal
Lensa pada kamera smartphone anda terkadang akan mengalami kesulitan pada waktu tertentu, jadi lensa internal anda bisa diganti dengan lensa eksternal. Ada banyak sekali macam lensa eksternal yang bisa anda gunakan. Lensa eksternal memiliki banyak varian sesuai dengan fungsi dan kegunaannya masing - masing. Lensa eksternal dapat anda beli di toko maupun online shop dengan mudah. dan harganya terjangkau.

Flash eksternal
Kamera smartphone yang tidak memiliki flash internal tidak menjadi penghalang dengan adanya flash eksternal yang bisa membuat foto anda lebih terang terutama saat anda mengambil foto dan video ditempat yang kurang cahaya atau didalam ruangan ini sangat membantu. Fotografi dan videografi anda akan lebih dimanjakan karena flash eksternal memiliki cahaya yang lebih terang jika dibanding dengan flash internal. Flash eksternal memiliki banyak jenis dan tipe jadi anda bisa membelinya sesuai dana, keinginan, dan kebutuhan.

Remote
Saat akan mengambil foto dari tempat yang sulit atau tempat yang sempit dan tidak bisa anda jangkau anda bisa meletakan smartphone anda ditempat tersebut dan anda juga bisa mengambil gambar dengan memanfaatkan remote kamera android. Remote kamera android ini dapat digunakan melalui koneksi nirkabel (bluetooth dan wifi) maupun melalui kabel dari port yang ada pada smartphone anda.

Case waterproof
Anda bisa tetap mengambik foto bahkan video didalam air dengan menafaatkan case anti air atau case waterproof.walaupun case kamera menjamin hp android anda tidak basah dan rusah karena air, tapi anda harus berhati hati mengingat resiko yang dihasilkan. Jika case under water (bawah air) terlalu tebal akan sulit untuk menekan layar hp android maka gunakan fitur timer sebelum anda masuk kedalam air dan sebelum anda memakaikan case under water ke posel android anda.

Itulah tips dan trik fotografi serta videografi dengan smartphone android. Walau dengan segala keterbatasan yang ada fotografi dengan menggunakan smartphone dirasa lebih mudah dan hemat biaya. namun kualitas dari foto maupun video dari kamera android tidak bisa diragukan lagi.


Penulis: Caypul
Lihat artikel menarik lainnya dalam http://www.caypul.com


No comments:

Post a Comment