Mengatasi Cepat Lupa



Mengatasi Cepat Lupa
The image is Pixabay property

Mengingat adalah sebuah anugerah Tuhan yang membuat tidak hanya kenangan-kenangan indah yang dapat tersimpan dalam memori kita namun juga berbagai pengetahuan dan urusan sehari-hari yang akan bisa dijalankan dengan baik jika anda mengingatnya dengan baik.

Sayangnya banyak di antara kita yang cenderung cepat lupa setelah mengingat sesuatu. Inilah yang membuat banyak dari pelajar yang mengeluh nilai ujiannya jelek karena mereka beralasan bahwa mereka lupa dengan cepat hafalan-hafalan yang mereka coba ingat.

Banyak dari kita juga yang sering kali lupa menaruh barang. Jika masih kadang-kadang saja itu masih wajar, namun jika sudah sering terjadi tidak ada salahnya untuk menyimak tips mengatasi cepat lupa berikut ini:

Tips mengatasi cepat lupa yang pertama adalah dengan jangan berusaha mengingat sesuatu dengan cara yang sama. Pakailah metode untuk mengingat dengan lebih baik. Salah satunya adalah dengan mengklasifikasikan ingatan kita dalam berbagai folder.

Cara ini terbukti ampuh meningkatkan daya ingat dan menata pemikiran kita dengan lebih baik. Cobalah pisahkan dan satukan ingatan-ingatan kita berdasarkan folder. Semisal hal-hal yang berisi tentang akademik maka cobalah di masukkan  ke dalam folder akademik sedangkan hal-hal yang menyangkut soal pribadi semisal cinta coba dimasukkan ke dalam folder cinta.

Tips berikutnya untuk mengatasi cepat lupa adalah membuat kerangka berpikir dengan matang dan terfokus. Metode peta pikiran atau pohon ingatan juga bisa anda gunakan. Cobalah untuk membuat sebuah peta ingatan dari satu hal umum menjadi bercabang-cabang dan menjadi semakin spesifik.

Begitu pula dengan pohon ingatan, cobalah untuk membuat pohon ingatan dengan mencabang-cabangkan dari hal yang umum menjadi yang lebih khusus lagi. Dengan memakai beragam metode maka anda akn menemukan cara atau metode yang tepat untuk memperkuat ingatan anda. Yang terpenting adalah konsisten menjalankan metode  tersebut untuk hasil yang lebih maksimal.

Bagi pelajar pun jangan sering menghafal namun cobalah untuk memahami karena dengan memahami maka penyelesaian berbagai macam soal akan lebih mudah.

Demikian tips mengatasi cepat lupa, satu tips lagi yang akan saya bagikan yaitu ada beberapa hal yang bisa menambah umur Anda, tapi di sisi lain juga ada hal-hal yang bisa mengurangi umur Anda. Tapi agak sulit memang untuk menyadari bahwa beberapa aspek sederhana dari gaya hidup Anda dapat mempengaruhi umur Anda.

Meskipun hal ini mengganggu, lebih baik Anda mengetahuinya agar Anda dapat melakukan pencegahan. Beberapa kebiasaan ini dapat mengganggu kesehatan Anda, dan tentunya akan memperpendek hidup dan umur Anda. Jika Anda menginginkan umur panjang, Anda harus jalani hidup sehat dan menyenangkan. Dan tentunya jangan lakukan enam kebiasaan ini yang bisa mengurangi umur Anda.

Kebiasaan ini bisa mengurangi umur anda, maka sebaiknya anda menguranginya:

1. Bermalas-malasan.
Ini merupakan salah satu kebiasaan yang bisa memperpendek umur Anda. Aktivitas fisik sangat penting untuk mendapatkan hidup yang sehat.

2. Kesepian.
Hidup kesepian merupakan hal yang menyedihkan. Selain itu, jika Anda memiliki kebiasaan buruk, seperti minum alkohol dan merokok, itu bisa lebih buruk. Hidup kesepian dan depresi merupakan salah satu hal yang akan mempersingkat hidup Anda.

3. Mengkonsumsi makanan cepat saji.
Mungkin sebagian besar dari Anda sudah mengetahui fakta bahwa, mengkonsumsi makanan cepat saji merupakan salah satu kebiasaan yang dapat mengurangi umur Anda. Tapi, butuh waktu untuk bisa keluar dari kecanduan tersebut.

4. Begadang hingga larut malam.
Begadang atau kurang tidur dapat menggerogoti umur Anda. Untuk menghindarinya, dapatkan tidur cukup setiap malamnya.

5. Terlalu banyak nonton TV
Para ahli menyatakan bahwa, terlalu banyak menonton TV juga bisa mengurangi umur Anda. Mereka mengatakan bahwa, penyakit tertentu seperti diabetes dan masalah jantung dapat dihubungkan dengan kebiasaan buruk ini.

6. Stres
Stres adalah pembunuh, ini serius! Ini merupakan salah satu hal yang akan mempersingkat hidup Anda secara bertahap.

Semua ini hanya analisa saja hidup dan mati adalah kehendak yang maha kuasa kita hanya bisa berusaha namun pencegahan dini setidaknya kita sudah berusaha sebaik mungkin.


Penulisa: Mediapantura
Lihat artikel menarik lainnya dalam http://mediapantura.com


No comments:

Post a Comment